Panggung Closing Ceremony Makassar F8 Satukan Budaya di Dunia
MAKASSAR,— Makassar International Eight Festival and Forum 2022 atau Makassar F8 akhirnya tiba di penghujung acara. Hari ke lima pagelaran ini banyak menampilkan pertunjukan dari berbagai daerah baik lokal hingga internasional. Seperti Fashion Show dari Singapura yang menampilkan puluhan mode busana rancangan desainer terkenal Hayden Ng. Tak hanya itu, fashion show dari Thailand juga turut menghadirkan mode busana yang nyentrik tapi tetap tampil mewah karya desainer Pitnapat. “Panggung Makassar F8 ini menyatukan semua budaya di dunia. Makassar sedang menuju kota dunia. Ada juga dari berbagai kabupaten di Indonesia,” ucap Danny Pomanto, Walikota Makassar, Minggu (11/09). Di Panggung ini juga tampil tarian Ngoit Ngempolo dari Kabupaten Paser, Kalimantan timur. Hadir pula puluhan penari dari Kajang, Kabupaten Bulukumba, mereka membawakan tari Pabbitte Passapu. Tarian ini menceritakan tentang persabungan ayam Sawerigading dan anaknya Lagaligo. Tarian ini juga sebagai simbol pelepasan dua Phinisi dari dermaga Anjungan Pantai Losari ke Kabupaten Bulukumba untuk mengikuti festival Phinisi yang digelar pertengahan September tahun ini. “Saya sangat mencintai seni budaya. Semua adalah sejarah yang harus diabadikan. Saya harap akan lebih banyak lagi budaya-budaya di setiap kabupaten, kota di Sulsel, di Indonesia bahkan dunia yang ditampilkan di Makassar F8 tahun depan,” harap Danny. Sumber : Humas Kominfo Makassar
Fatmawati Rusdi Tegaskan Semua Anak Makassar Harus Sekolah
MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi ingin tidak ada lagi anak Makassar usia sekolah yang tidak mengenyam pendidikan formal. Semuanya harus sekolah. Hal ini ditegaskan Fatmawati Rusdi saat memimpin Rapat Penanganan Anak Tidak Sekolah di Ruang Rapat Wakil Wali Kota, Balaikota Makassar, Senin (12/09). “Semua anak Makassar harus sekolah. Ini menyangkut masa depannya mereka, dan masa depannya Makassar,” seru Fatmawati Rusdi. Menurut Fatmawati Rusdi penanganan anak tidak sekolah bukan hanya sekedar memasukkannya ke sekolah saja. Lebih dari itu, perlu intervensi komprehensif sesuai kasus yang dialami anak. “Jangan hanya dimasukkan saja di sekolah baru kita tidak beri treatment sesuai kebutuhannya mereka secara komprehensif,” ujarnya. Lebih lanjut, dia mengatakan jika bermasalah persoalan administrasi kependudukan di pendidikan formalnya akan ditangani Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Jika kebutuhannya menyangkut persoalan urusan teknis dan administrasi di sekolah akan diintervensi oleh Dinas Pendidikan Makassar. “Kalau memang butuh penanganan lebih khusus lagi, semisal ada trauma masa kecil dan sejenisnya kan bisa minta bantuan DPPPA, atau Shelter Warga juga bisa,” ucap Fatmawati Rusdi. Tidak kalah pentingnya bagi Fatmawati Rusdi ialah memastikan anak yang telah disekolahkan dengan intervensi Pemkot Makassar tetap mengenyam pendidikan. “Dalam perjalanannya jangan sampai berhenti sekolah lagi, karena tidak ditangani secara menyeluruh. Kita harus bahas sesuai case. Karena kalau tidak, itu hanya akan mengatasi sesaat,” pesannya. Rapat ini dihadiri Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Andi Muh. Yasir, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Muh. Hatim, Kepala Dinas Pendidikan Muhyiddin dan Kepala Dinas Sosial Aulia Arsyad. Sumber : Humas Kominfo Makassar
Semarakkan Makassar F8, Kaltim Persembahkan Tarian Ngoit Ngempolo
MAKASSAR,- Makassar F8 bukan hanya diperuntukkan bagi anak Makassar. Peluang untuk tampil dan berkarya diberikan pula bagi seluruh anak Indonesia. Anak-anak dari Provinsi Kalimantan Timur, Kabupaten Paser, dalam Makassar F8 2022, menampilkan tarian Ngoit Ngempolo, Minggu (11/09). Tarian Ngoit Ngempolo, merupakan tarian khas dari Kabupaten Paser yang menceritakan tentang budaya gotong royong. Grup Tari Yayasan Sadurengas, terdiri dari siswi Kalimantan Timur yang telah menjuarai berbagai kontes tarian sebagai penyajian terbaik di Kalimantan Timur. Ngoit Ngempolo mengandung makna bekerja bersama-sama, atau gotong royong, merupakan karya tari kreasi garapan baru yang bernafaskan tradisi. Tarian ini bercerita tentang kehidupan sehari – hari masyarakat Kabupaten Paser, gotong royong menjadi bagian tak terpisahkan dari masyarakat Paser, mulai dari saat bercocok tanam, hingga panen. Sumber : Humas Kominfo Makassar
Duet Danny dan Pasha Ungu, Guncangkan Panggung Makassar F8
MAKASSAR,- Grup band Ungu, tampil memukau di Closing Ceremony Festival Makassar F8. Penampilan vokalis band Ungu, Sigit Purnomo atau yang akrab disapa Pasha di panggung Makassar F8, bukanlah yang pertama kali. Sebelumnya di tahun 2016, ia tampil membawakan lagu khas Palu, kala itu ia masih menjabat wakil wali kota Palu. “Sebelumnya dalam event yang sama Makassar F8 2016 lalu, saya hadir sebagai Wakil Wali Kota, saat itu Wali Kota Makassar adalah Danny Pomanto, dan kini saya hadir sebagai Band Ungu, dan Wali Kota Makassar masih Danny Pomanto, luar biasa. Makassar semakin tahun semakin maju,” ujar Pasha di awal konsernya. I Need You, menjadi lagu pilihan Pasha mengawali penampilannya, disambut penuh kehangatan oleh seluruh penonton Makassar F8. Suasana makin memanas dan memuncak, saat Wali Kota Makassar, Danny Pomanto, turut bernyanyi duet bersama Pasha membawakan lagu Kekasih Gelap Ku. “Ku mencintaimu lebih dari apapun, meskipun tiada satu orang pun yang tau,” sontak, para penonton bersorak. Lagu rilis terbaru Pasha, Dasar Hati, pun tidak ketinggalan, turut dinyanyikan di pentas Festival Makassar F8. Sumber : Humas Kominfo Makassar
Prosesi Cabut Badik Tandai Makassar F8 2022 Resmi Ditutup
MAKASSAR,— Makassar International Eight Festival and Forum 2022 atau Makassar F8 resmi ditutup. Penutupan secara resmi dilakukan oleh Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto didampingi Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi ditandai dengan pencabutan Badik di panggung utama Makassar F8. Dengan makna, keberanian dan energi perubahan secara nyata di depan mata. Dalam sambutannya Danny mengatakan pagelaran lima hari ini menjadi salah satu upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Makassar sesuai dengan tema Energy of Recovery. “Ini memberi tanda bahwa Kota Makassar semakin membaik setelah pandemi. Konsep yang kita usung memang seperti itu. Tamu pun banyak dari berbagai kota di dunia,” ucap Danny. Katanya, sepanjang 1,4 Km pihak event menyajikan berbagai atraksi mulai dari Flora, Fauna, Film, Fashion, Food, Fine Art, Fiction Writer and Music, dan Folks namun setiap event pasti ada kekurangannya. Karenanya itu, Danny dan Fatma memohon maaf sebesar-besarnya jika banyak pihak yang merasa terganggu. “Kami memohon maaf jika ada kekurangan atau ada pihak yang merasa tidak senang. Namun, Lima hari empat malam sungguh sangat luar biasa dipersembahkan teman-teman event. Banyak ide masuk katanya bagus dicukupkan 10 hari,” ujarnya. Danny juga menyampaikan bahwa Makassar F8 2023 nantinya akan lebih baik dan meriah. Karena akan disandingkan dengan agenda besar yakni Rakernas APEKSI. Dimana 98 Wali Kota di Indonesia akan hadir dan diprediksi 10 ribu tamu akan datang ke Kota Makassar. “Kita bersiap untuk event yang lebih besar. Karena Makassar F8 akan disandingkan dengan agenda Rakernas APEKSI tahun depan,” bebernya. Danny berharap semoga event di tahun depan jauh lebih baik. “Setelah ini kami mulai menyusun dan menyiapkan hal yang lebih baik di tahun 2023. Panggung ini terlalu besar untuk Kota Makassar. Panggung ini untuk Indonesia dan dunia,” pungkasnya. Sumber : Humas Kominfo Makassar
Walikota Danny Lepas Peserta F8 Makassar Jetski Fun Race
MAKASSAR,- Walikota Makassar melepas peserta Makassar Jetski Fun Race, yang digelar di kawasan Pantai Akkarena Minggu (11/09). Makassar Jetski Fun Race merupakan agenda tetap yang diadakan setiap tahun bersamaan dengan perhelatan Makassar F8. Danny mengatakan, Makassar sebagai Waterfront City, memiliki potensi yang sangat bagus untuk mengembangkan olahraga jetski dan olahraga air lainnya. “Kita memiliki laut dan pantai yang sangat luas, olahraga Jetski, flying board dan kapal Phinisi menjadi konsentrasi bahagian yang bernilai bagi kota kita, karena Makassar adalah sebuah kota yang mencintai laut,” ucap Danny. Sementara itu anggota DPRD Kota Makassar Erick Horas yang juga pembina jetski Paradise, mengapresiasi Wali Kota yang setiap tahun mengagendakan jetski masuk dalam kalender Makassar F8. “Setiap penyelenggaraan F8, Pak Wali Kota tidak pernah lupa memasukkan jetski dalam agenda F8. Kami sangat berterima kasih atas perhatiannya utamanya teman – teman atlet jetski,” tuturnya. Makassar Jetski Fun Race diikuti 15 Atlet dari berbagai daerah, salah satunya atlet dari Malaysia. Adapun kelas yang diperlombakan antara lain; Supercross Expert Limited, Non Supercharged 4 Stroke, Supercross Stock Limited, 1.100 CC 4 Stroke, Supercross Pro AM Open 4 Stroke serta Drag Race Limited ditambah dengan kelas Yamaha One Make Race. Sumber : Humas Kominfo Makassar
Danny Pomanto Apresiasi Respon Masyarakat Terhadap Makassar F8 2022
MAKASSAR, – Walikota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto mengapresiasi respon masyarakat terhadap perhelatan Makassar International Eight Festival and Forum (Makassar F8). “Alhamdulillah respon masyarakat luar biasa. Meski jumlahnya tidak seperti tahun 2019 lalu dan sudah berbayar masuk, masyarakat tetap antusias,” ungkap Danny Pomanto Minggu (11/09). “Di panggung utama tidak berbayar, di panggung Fusion music berbayar. Nah ini yang menarik karena tetap ramai. Saya juga pikir kualitas tahun ini memang lebih baik,” sambungnya. Kata Danny Pomanto, baik panggung kecil maupun panggung utama F8 dipenuhi pengunjung. Belum lagi tenant yang ada di setiap zona menawarkan ragam produk serta atraksi dan hiburan. Bahkan setiap tenant memiliki segment peminatnya masing-masing. Mulai dari makanan, busana, produk kerajinan, area anak-anak, hewan peliharaan, musik, seni pertunjukan dan kesenian. “Teman-teman dari pemerintah daerah lain apresiasi Makassar F8. Karena menurut mereka inilah ‘real festival’. Bukan hanya pentas musik, makan terus pulang. Semua pilihan ada di sini. Jadi semua orang senang,” katanya. Mengenai target pengunjung, Danny Pomanto tidak ingin berekspektasi berlebih. Pasalnya perhelatan F8 tahun ini dikelola oleh swasta. Baik Pemkot Makassar maupun Pemerintah Pusat hanya sekadar mendukung acara yang masuk Top 10 Kharisma Event Nusantara ini. “Yah kira-kira setengah dari pencapaian yang lalu-lalu tidak ada masalah, itu sudah luar biasa. Menghidupkan ekonomi dan kebahagiaan warga lebih kita utamakan,” ucapnya. Sumber : Humas Kominfo Makassar
Danny Bersama Danlantamal VI Lepas Peserta Fun Run Peringati HUT Ke -77 TNI AL
MAKASSAR,- Walikota Makassar Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto menghadiri kegiatan Fun Run dan Naval Expo, di Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut VI, Minggu (11/09). Kegiatan Fun Run dan Naval Expo digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun TNI AL ke – 77. HUT TNI AL tahun ini, mengambil tema “TNI AL yang Profesional Modern, Tangguh Siap Menyukseskan Indonesia Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”. Komandan Lantamal VI Makassar Laksamana Pertama TNI Dr. Benny Sukandari, S.E, M.M., CHRMP mengatakan, peringatan HUT TNI dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia hari ini. “Di 34 provinsi kita selenggarakan lomba lari gembira seperti ini, dimana ada 77 titik lokasi secara serentak dilaksanakan di seluruh tanah air, bahkan kegiatan ini masuk dalam catatan rekor MURI,” ucapnya. Usai melepas peserta Fun Run bersama Danlantamal VI, Danny memberikan ucapan selamat kepada seluruh personel dan jajaran TNI AL . “Semoga TNI AL makin tetap jaya, menjaga keamanan dan kedaulatan laut Republik Indonesia,” ujarnya. Selain Fun Run, TNI AL juga menggelar Naval Expo dengan memamerkan berbagai jenis alutsista kepada masyarakat, termasuk diberi kesempatan menaiki kapal perang yang berlabuh di dermaga Lantamal VI Makassar. Sumber : Humas Kominfo Makassar
Dukung Industri Musik Indonesia, Gigi: Terima Kasih Makassar F8
MAKASSAR – Antusiasme pengunjung Makassar International Eight Festival and Forum 2022 (Makassar F8) diapresiasi oleh band papan atas Indonesia, Gigi. Pernyataan ini disampaikan oleh vokalis Gigi, Armand Maulana di sela-sela penampilannya di panggung Fusion Music Makassar F8, Sabtu (10/09). “Terima kasih sambutannya Makassar. Tidak nyangka diundang main di F8. Berbayar aja ramai begini, kami kira gratis,” ujar Armand Maulana. Dia menyebut dengan membeli tiket dalam sebuah pagelaran musik sama dengan mendukung perkembangan dunia industri musik tanah air. “Terima kasih sudah dukung musik Indonesia dengan membeli tiket,” ungkap Armand Maulana. Armand Maulana berharap agar Makassar F8 diadakan lagi tahun depan. Tidak hanya itu, dia ingin agar Gigi bisa diundang lagi di event selanjutnya. “Terima kasih Pak Wali Kota Danny Pomanto, Wakil Wali Kota Bu Fatmawati Rusdi dan Ketua PKK Bu Indira Yusuf Ismail. Semoga F8 tetap ada tahun depan dan seterusnya, dan kami bisa main lagi,” ucapnya. Band yang diperkuat Armand, Thomas, Dewa, dan Hendy ini berhasil menghibur pengunjung Makassar F8 dengan sejumlah lagu andalan seperti Terbang, Janji, Nirwana, Perdamaian, Andai dan Jomblo. Sumber : Humas Kominfo Makassar