Portal Resmi Pemerintah Kota Makassar

Indira Yusuf Ismail Sebut Kolaborasi Kokoh PKK-Pemkot Makassar Jadi Fondasi Pembangunan Berkelanjutan

MAKASSAR,- Ketua TP PKK Kota Makassar Indira Yusuf Ismail menjadi salah satu pilar penting yang turut menghiasi Refleksi Akhir Tahun 2023 Pemerintah Kota Makassar, Rabu (27/12/2023).

Refleksi Akhir Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Makassar menjadi momentum penting untuk meninjau serta mengevaluasi perjalanan pembangunan yang telah dilakukan dalam kurun setahun belakangan.

Tidak dapat dipungkiri, kolaborasi yang erat antara TP PKK Kota Makassar dengan beragam instansi dan bagian pemerintahan kota telah menjadi kunci kesuksesan dalam menjalankan berbagai program.

Kehadiran dan dukungan aktif dari Ketua TP PKK Kota Makassar menjadi fondasi pembangunan berkelanjutan dan pendorong utama dalam menggalang sinergi antara berbagai elemen masyarakat dengan pemerintah kota.

Dalam refleksi yang berlangsung di Four Points Hotel ini, Indira dengan penuh kebanggaan menyampaikan apresiasi mendalam terhadap kekompakan serta komitmen yang telah terjalin antara PKK dan Pemerintah Kota Makassar.

“Dengan semangat ini, kami berharap bisa terus memperkuat serta mengembangkan kerja sama yang solid demi mewujudkan visi bersama untuk menciptakan Kota Makassar yang lebih baik, sejahtera, dan berkelanjutan di masa depan,” ucap Indira.

Dirinya juga menyoroti berbagai capaian yang telah berhasil diraih, mulai dari program kesehatan, pendidikan, hingga pemberdayaan masyarakat yang menjadi fokus utama dalam upaya pembangunan kota.

“Semoga sinergi yang terjalin ini tetap menginspirasi dan memberi dorongan bagi seluruh komponen masyarakat untuk turut serta dalam pembangunan Kota Makassar menuju kota yang sombere and smart city sesuai visi misi Kota Makassar,” pungkasnya.

Sumber : Humas Kominfo Makassar

Skip to content