Portal Resmi Pemerintah Kota Makassar

Kegiatan DiploFest Berikan Wawasan Diplomasi Langsung Terhadap Generasi Muda Makassar

MAKASSAR – Kementerian Luar Negeri RI menyelenggarakan Festival Diplomasi di Gedung Celebes Convention Center (CCC), Sabtu (23/2/2019).

Agenda DiploFest di kota Makassar merupakan rangkaian kegiatan DiploFest, selain dikota kota besar di Indonesia pada tahun 2019 ini.

Walikota Makassar Danny Pomanto mengapresiasi event yang telah lima kali dilaksanakan ini. Pasalnya, melalui DilpoFest diharapkan memberikan wawasan baru bagi generasi muda Makassar terkait diplomasi politik luar negeri Indonesia.

Danny Pomanto menjelaskan, Indonesia saat ini memiliki posisi yang sangat strategis di dunia internasional . Apalagi telah menjadi salah satu negara yang terdaftar di PBB. sebagai anggota dewan keamanan walaupun tidak tetap.

“Diplomasi Indonesia saat ini sungguh luar biasa. Wawasan seperti ini perlu diketahui anak-anak kita tentang hubungan internasional,” kata Danny.

Di DilpoFest ini pengunjung dapat terjun merasakan mewakili Indonesia berkontribusi untuk perdamaian dunia melalui simulasi sidang Dewan Keamanan PBB bernegosiasi dengan wakil negara lain dalam sidang bilateral. Selain itu, mereka berlatih berbicara di depan publik, simulasi TOEFL/IELTS.

Pada Festival Diplomasi menghadirkan area Edu Fairs. Pelajar dapat mengujungi berbagai booth dari berbagai program beasiswa termasuk LPDP dan Jepang, Australia dan Korea Selatan, belajar mengenai bagiamana menjadi Diplomat, hingga lowongan kerja di Organisasi Internasional seperti PBB.

Sebelumnya Kemenlu juga telah menyelenggarakan Public Lecture sarana bagi pelajar dan mahasiswa Makassar untuk berdiskusi langsung dengan pelaku diplomasi Indonesia termasuk dengan Menlu Retno Marsudi.

Retno Marsudi pada kesempatan tersebut memberikan Publik Lecture dan Talk Show di Universitas Hasanuddin tadi pagi. Meski begitu, kegiatan itu juga dihadiri oleh berbagai civitas akademi dari berbagai universitas di kota Makassar.

Public Lecture Bersama para pejabat Kemlu akan diselenggarakan pada tanggal 22 Februari kemarin di Lima Perguruan Tinggi di Makassar. Di antaranya UIN Alauddin, Unismuh, UIM Makassar, UKI Paulus dan Unifa.(dayat/cammang)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

15 − eleven =

Skip to content