Portal Resmi Pemerintah Kota Makassar

Peringati Hari Kopi Sedunia, Wali Kota Makassar Sebut Kopi Picu Peningkatan Ekonomi

MAKASSARKOTA, MAKASSAR, – Sebagai penikmat kopi, Walikota Makassar Moh Ramdhan “Danny” Pomanto mengatakan kopi adalah sebuah minuman yang tidak lekang oleh waktu dan dapat menyatukan semua orang tanpa perbedaan.

Hal tersebut diutarakan Danny, saat hadir dalam peringatan hari kopi sedunia, bertempat di Cafe Garasi Jalan Amirullah. Jum’at (1/10/2021).

“Di hari kopi sedunia ini saya ingin mengatakan, bahwa  kopilah yang dapat menyatukan kita semua. Tidak ada perbedaan ketika kita menikmati kopi. Dan hebatnya secangkir kopi dapat melahirkan banyak cerita,” ungkapnya.

Hari kopi sedunia yang diselenggarakan oleh JIWAI (Jejaring Warung Kopi Sedunia) yang dihadiri, Ketua Lembaga Prestasi Indonesia Paulus Pakka, Ketua JIWAI Idam Putra Jaya, dan GM Suraco Jaya Motor Frengki Sunandar mendapat antusias yang cukup bagus dari para penikmat kopi.

1.000 orang hadir dalam event akbar ngopi bareng ini yang juga digelar secara virtual. Olehnya itu tak salah jika Danny mengatakan, minuman kopi dapat meningkatkan pendapatan ekonomi warga.

“Banyak sekali warung kopi yang ada di Makassar ini. Tidak hanya di jalan-jalan besar tapi warung kopi lorong juga banyak. Ini menandakan bahwa kopi dapat meningkatkan ekonomi meski kondisi saat ini masih dalam keadaan situasi pandemi,” tegas Danny.

Di akhir sambutannya, Danny kembali meminta agar para kopi holic dapat saling bersatu dan menguatkan dalam nikmatnya secangkir kopi.

Sumber : Hidayat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

eighteen + 2 =

Skip to content