Portal Resmi Pemerintah Kota Makassar

PEMERINTAH KOTA MAKASSAR

Indira Yusuf Ismail Serahkan Bantuan Bagi Korban Banjir di Kecamatan Biringkanaya

MAKASSAR,- Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail lakukan peninjauan di dua lokasi titik pengungsian di Kecamatan Biringkanaya. Titik pertama di Kelurahan Paccerakkang, dan titik kedua di Kelurahan Katimbang. “Alhamdulillah, seluruh SKPD telah berkoordinasi dengan baik. Bantuan dari Dharma Wanita, Dinas Sosial, BPBD, hingga Kemensos RI, dan para relawan berdatangan, bentuk tingginya rasa kepedulian dan kebersamaan kita,” ujarnya. Ketua TP PKK Kota Makassar bersama Wakil Walikota Makassar, Fatmawati Rusdi didampingi Sekda Kota Makassar, Muh Ansar, dan Ketua Dharma Wanita, Andi Batara Toja, kompak melakukan peninjauan ke lokasi banjir di Kecamatan Biringkanaya. Jumlah korban banjir di Kecamatan Biringkanaya mencapai 1.522 jiwa, dari Kelurahan Paccerakkang dan Katimbang. Dalam kesempatan tersebut, Indira Yusuf Ismail, meminta kerjasama dari masyarakat korban banjir, untuk bersedia dialihkan oleh pihak kecamatan agar lebih terkoordinir. “Selanjutnya, kita berharap semua dapat semakin terarah, agar bantuan yang diserahkan lebih terkoordinir dengan baik, agar tepat sasaran dan sesuai dengan kebutuhan, ada yang memiliki anak-anak, Balita, dan bayi, dan ibu hamil,”ujarnya. Paket bantuan yang diserahkan kali ini, selain paket Sembako, diserahkan pula popok dan minyak kayu putih, agar anak-anak, bayi dan Balita tetap merasa hangat di tempat pengungsian. Berkunjung ke titik kedua, di Yayasan Fitrah Madani Makassar, poros Katimbang, terlihat lokasi pengungsian lebih memadai dan luas, sehingga Indira menyarankan agar Camat Biringkanaya, dapat mengarahkan korban banjir ke titik ini. “Di sini lebih luas, dapat dibuatkan dapur umum, memudahkan pendataan dan penyerahan bantuan,” lanjutnya. Sumber : Humas Kominfo Makassar

FKKM dan B120 Salurkan Bantuan di Dua Titik Lokasi Bencana Banjir

MAKASSAR,—  Aatrios Indonesia rep sebuah perusahaan investasi memberikan bantuan kemanusiaan kepada korban yang terdampak banjir di Kecamatan Manggala dan Biringkanaya. Bantuan tersebut disalurkan langsung oleh Ketua Forum Kemanusiaan Kota Makassar (FKKM), dr. Udin Saputra Malik bersama Batalyon 120, Sabtu (19/11/2022). Bentuk pemberian bantuan kemanusiaan ini merupakan salah satu langkah untuk mengurangi beban yang dialami korban banjir dan upaya toleransi dalam menghadapi kondisi pasca bencana alam kepada masyarakat terdampak. “Jadi kita salurkan di Kelurahan Katimbang dan Kelurahan Antang. Batalyon 120 juga ikut. Ini sebagai bentuk kontribusinya ke masyarakat,” ucap dr. Udin. Sebelumnya, langkah awal yang dilakukan dr. Udin yakni mendata berapa korban terdampak dan apa yang menjadi kebutuhannya. Adapun berbagai jenis bantuan yang disalurkan berupa paket kebutuhan pokok, seperti beras, mie instan, telur, minyak goreng, air minum kemasan, dan matras. Bantuan ini diberikan langsung kepada masing – masing Kepala Keluarga di dua lokasi titik bencana. Sumber : Humas Kominfo Makassar

Dinas Sosial Makassar Pastikan Kebutuhan Pangan Pengungsi Terpenuhi

MAKASSAR, – Pemerintah Kota Makassar memastikan kebutuhan pangan warga Kecamatan Biringkanaya dan Manggala yang mengungsi akibat cuaca ekstrim tetap terpenuhi. Melalui Dinas Sosial, Pemkot Makassar akan mendirikan dapur umum dan pendistribusian makanan ke lokasi pengungsian. “Untuk siang ini kita akan salurkan makanan siap saji, Insya Allah sebentar malam kita dirikan dapur umum,” kata Kepala Dinsos makassar, Aulia Arsyad, Sabtu (19/11/2022). Untuk Kecamatan Biringkanaya dapur umum akan dipusatkan di Kelurahan Katimbang. Sedangkan untuk Kecamatan Manggala akan dipusatkan  di Kelurahan Manggala. Lokasi ini dipilih dengan pertimbangan kemudahan dalam mendistribusikan makanan kepada warga di kantong-kantong pengungsian. “Truk dapur umum kita akan dirikan di Manggala untuk Kecamatan Biringkanaya. Kalau di Biringkanaya itu di Katimbang, di situ kita didukung (truk dapur umum) dari provinsi,” jelasnya. Aulia Arsyad juga mengungkapkan bahwa pihaknya telah menyiagakan personel jika sewaktu-waktu dibutuhkan di wilayah lain. “Kami tetap siap siaga, antisipasi kondisi darurat yang mengharuskan warga mengungsi di kecamatan lain di waktu bersamaan,” tutupnya. Sumber : Humas Kominfo Makassar

Fatmawati Rusdi Buka Lomba Tingkat II Pramuka Penggalang Se Kecamatan Kepulauan Sangkarrang

MAKASSAR,- Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kota Makassar Fatmawati Rusdi membuka kegiatan Lomba Tingkat (LT) lI bagi tingkat Penggalang Kwartir Ranting (Kwarran) Kecamatan Kepulauan Sangkarrang Tahun 2022, di Pulau Barrang Lompo, Sabtu (19/11/2022). LT II diselenggarakan selama tiga hari mulai tanggal 18 – 20  November, diikuti 13 Gugus Depan (Gudep) Pramuka di Kecamatan Kepulauan Sangkarrang. Kegiatan ini diadakan dengan maksud membina dan mengembangkan persaudaraan dan persatuan di kalangan Pramuka Penggalang dalam membentuk karakter serta memberikan kegiatan kreatif, rekreatif dan produktif yang bersifat edukatif. Fatmawati Rusdi mengapresiasi seluruh peserta Pramuka  yang begitu semangat mengikuti LT ll Pramuka Penggalang. “Saya lihat semangat dengan hadirnya adik – adik Pramuka di sini. Hal ini sebagai bukti kekompakan Pramuka di Kepulauan Sangkarrang ini,” ucap Fatmawati. Ia menjelaskan Kecamatan Kepulauan Sangkarrang adalah barometer dimulainya LT ll Pramuka di 15 Kwarran kecamatan. “Saya minta Kepulauan Sangkarrang menjadi barometer pertama dimulainya LT ll Pramuka, saya akan turun langsung di 15 Kecamatan melihat kegiatan Pramuka ini,” ungkapnya. Sebagai ketua Kwarcab Kota Makassar Fatmawati meminta kepada seluruh peserta agar mengikuti rangkaian LT ll ini dengan sebaik baiknya.  “Tahun 2023, sudah banyak agenda Pramuka yang menanti kita, dimulai LT lll, Kwarda LT IV, Raimuna tingkat nasional, semuanya perlu dipersiapkan mulai dari sekarang,” jelasnya. Berbagai lomba dipertandingkan dalam LT II di Kepulauan Sangkarrang diantaranya, lomba keterampilan baris berbaris, lomba Pionering yakni pembuatan tiang bendera menggunakan tongkat, pentas seni dan administrasi beregu. Pada kesempatan ini, ketua Kwarcab Kota Makassar menyerahkan langsung bantuan operasional untuk kegiatan Kwarran Kepulauan Sangkarrang.  “Kami berharap bantuan ini dapat membantu jalannya kegiatan di Kwarran sehingga kegiatan kepramukaan khususnya di Kecamatan Sangkarrang bisa semakin maju,” jelasnya. Sumber : Humas Kominfo Makassar 

Personil TGC Dinkes Makassar Sasar Warga Terdampak Banjir, Pastikan Kesehatan Warga

MAKASSAR,- Intensitas hujan di Kota Makassar yang turun beberapa hari terakhir mengakibatkan adanya sejumlah wilayah tergenang air. Tak sedikit pula yang harus diisolasi karena debit air yang kian bertambah. Terpantau daerah yang dikabarkan tergenang yakni wilayah Antang dan BTP yang mengharuskan warganya segera mengungsi dan mendapat perhatian pemerintah. Ketua TP PKK Kota Makassar Indira Jusuf Ismail bergerak cepat mengunjungi warganya yang terkena dampak banjir. Ia terlihat mengunjungi salah satu posko yang ada di Masjid Jabal Nur Manggala, Jumat (18/11/2022) kemarin. Melihat kondisi cuaca ekstrem ini, Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar, dr Nursaidah Sirajuddin mengantisipasi hal tersebut dengan menurunkan personil TGC (Tim Gerak Cepat). “Kami sudah antisipasi jauh hari sejak memasuki musim penghujan. Personil TGC akan siap menyasar daerah yang terkena dampak banjir maupun area yang dibutuhkan tenaga kesehatan. TGC ini akan memastikan kesehatan warga terdampak banjir agar tetap prima sembari menunggu air surut,” jelas dr Ida. Ditambahkannya pula untuk fasilitas kesehatan warga seperti rumah sakit maupun Puskesmas akan siap sedia sesuai dengan SOP yang berlaku. “Rumah sakit pemerintah dan PKM setempat tentu akan sigap melayani masyarakat yang membutuhkan perawatan lanjutan. Ini sudah sesuai ketentuan yang ada dan akan ditindak sesuai prosedur yang berlaku,” tambahnya. Untuk wilayah terdampak, petugas kesehatan PKM setempat bersinergi dengan petugas TGC di posko yang telah disediakan. Adapun data warga yang tertangani di Masjid Jabal Nur Antang sebanyak 21 orang dengan rincian gatal/jamur 10 orang, flu batuk 7 orang, hipertensi 1 orang, diare 1 orang, gastritis 1 orang dan diabetes melitus 1 orang. Sumber : Humas Kominfo Makassar

Skip to content