Portal Resmi Pemerintah Kota Makassar

Dokter Udin Malik Kenalkan Layanan Kesehatan Gratis, Aplikasi Telemedicine Home Care Dottoro’ta

MAKASSAR,- Dokter Udin Malik hadir memperkenalkan aplikasi layanan kesehatan unggulan, yakni Telemedicine Home Care Dottoro’ta. Aplikasi itu dikenalkan pada kegiatan Makassar Passion & Tech Week 2022 yang diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Makassar, di Ballroom Mahoni Claro Hotel, Minggu 4 Desember 2022. Kegiatan ini dihadiri oleh pemuda dari berbagai kecamatan di Kota Makassar dan juga dari berbagai perwakilan Komunitas Pemuda. Dokter Udin menjelaskan, aplikasi Telemedicine Home Care Dottoro’ta dihadirkan sebagai bagian dari pemerataan pelayanan kesehatan di Kota Makassar. Inovasi ini berusaha menjawab keluhan dan kekhawatiran masyarakat terhadap akses kesehatan yang dianggap mahal, sulit, dan berbelit-belit. “Dengan aplikasi Telemedicine Home Care Dottoro’ta ini layanan kesehatan akan semakin mudah untuk dijangkau oleh masyarakat. Layanannya gratis, mudah, dan siap diakses kapan saja,” ungkap dr. Udin. Hal itu juga sejalan dengan tagline aplikasi ini, yaitu Semua Tempat, Semua Waktu, Semua Jadi Sehat! Salah seorang peserta berharap bahwa layanan kesehatan ini nantinya juga bisa mengakomodir masalah kesehatan non fisik atau psikis. Siti Fauziah, Duta Pemuda Kota Makassar juga berharap aplikasi ini bisa segera digunakan dan bisa diunduh di iOS maupun Android. Dengan demikian, masyarakat dapat memperoleh kemudahan pelayanan kesehatan, khususnya saat berada jauh dari fasilitas pelayanan kesehatan (fasyankes). Sumber: Humas Kominfo Makassar

Ketua PHDI Makassar Kagumi Kepemimpinan Wali Kota Danny Pomanto

MAKASSAR, – Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menyampaikan rasa terima kasihnya kepada umat Hindu yang senantiasa menjaga keharmonisan di Kota Makassar. Ungkapan Danny Pomanto terlontar saat menghadiri pembukaan Sabha XI Banjar Hindu Dharma Makassar di Pura Giri Natha, Jalan Perintis Kemerdekaan, Minggu (4/12/2022). “Saya berterima kasih kepada seluruh masyarakat Hindu Makassar yang bersama-sama menjaga kota tercinta kita ini,”  ucap Danny Pomanto. Danny Pomanto menegaskan bahwa Makassar di bawah kepemimpinannya berkomitmen untuk menciptakan kota yang nyaman untuk semua. “Makassar itu  kota yang terbuka, nyaman untuk semua. Saya kunci kata nyaman untuk semua. Ada nilai pluralisme, saling toleransi dan harmonis di dalamnya,” kata Danny. Dalam kesempatan itu, Danny Pomanto meminta dukungan umat Hindu Makassar untuk terlibat dalam program yang telah dicanangkan Pemkot Makassar. Karena menurut Danny, tahun mendatang penuh dengan tantangan. Persoalan-persoalan sosial berpotensi muncul lebih banyak. Peran tokoh agama akan sangat dibutuhkan di dalamnya. “Masalah sosial ke depan akan lebih rumit. Peran para tokoh agama sangat dibutuhkan. Maka itu saya mengajak umat Hindu untuk bergabung bersama menyelesaikan masalah melalui Forum Sipakainga,” ujarnya. Bagi Danny, kunci jalannya ragam program di Makassar adalah pelibatan  masyarakat tanpa memandang latar belakang. Semua satu tujuan untuk menjaga Makassar. “Wali Kota takkan berhasil tanpa peran masyarakat. Keterlibatan masyarakat di dalamnya, dan kembali ke masyarakat, untuk semua,” tutup Danny. Sementara itu Ketua PHDI Makassar, Dewa Nyoman Mahendra Jaya mengaku kagum atas kepemimpinan Danny Pomanto. “Pak Wali Kota, Pak Danny ini selalu memperhatikan dan mengayomi kami. Meski kami  tergolong minoritas di Makassar,” kunci Dewa Nyoman Mahendra. Sumber : Humas Kominfo Makassar

Wali Kota Danny Apresiasi Event Fajar Fun Run 2022

MAKASSAR, – Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menyebut event olahraga menjadi salah satu indikator kemajuan sebuah kota. Hal ini disampaikan Danny Pomanto usai melepas peserta Fajar Fun Run 2022 di Kawasan Central Point of Indonesia, Minggu (4/12/2022). Pasalnya bagi Danny, olahraga bukan hanya solusi bagi kesehatan, tapi juga menjadi solusi bagi persoalan sosial yang kerap terjadi di perkotaan. “Semakin banyak dan berkualitasnya event olahraga menjadi penanda maju tidaknya sebuah kota. Saya pikir apa yang dilakukan oleh Harian Fajar ini mesti digelar tiap tahun,” kata Danny Pomanto. Oleh karena itu, Danny Pomanto mengapresiasi Harian Fajar yang telah menginisiasi perhelatan Fajar Fun Run 2022 yang sempat vakum selama 2 tahun terakhir. “Saya sangat berterima kasih kepada Fajar yang membuat acara seperti ini,” kata Danny Pomanto. Event yang diikuti ribuan peserta ini dipenuhi ragam hadiah menarik yang disiapkan penyelenggara. Seperti sepeda, aneka barang elektronik dan voucher hotel. Sumber : Humas Kominfo Makassar

Penampilan Battery Dance Company Pukau Wali Kota Danny Pomanto

MAKASSAR, – Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan “Danny” Pomanto terpukau menyaksikan penampilan Battery Dance Company saat pentas di Saoraja Ballroom Wisma Kalla, Sabtu (3/12/2022). Penampilan Battery Dance Company ini sebagai rangkaian tur mereka tahun 2022 di Indonesia salah satunya di Kota Makassar. Menurut Danny, penampilan penari asal Kota New York Amerika Serikat, menyuguhkan kesenian tari yang sungguh luar biasa. “Tarian yang luar biasa, mereka menampilkan gerakan tubuh dengan perpaduan gerakan melambai, melompat, turun dan jatuh karena mereka mengaplikasikan empat unsur ; api, air, bumi dan angin,” ucap Danny. Battery Dance Company tampil di Makassar dalam rangkaian turnya, ke sejumlah negara mempromosikan pertukaran budaya kesenian antara Amerika Serikat dan Indonesia,  Kata Danny selama sehari Battery Dance Company akan mengadakan program “Dancing to Connect,” di Kota Makassar  “Tarian ini melibatkan pemuda internasional dalam latihan untuk melahirkan dan membangun tim kreatif melalui tarian modern,” ungkap Danny yang didampingi Kepala Bapenda Kota Makassar, Firman Hamid Pagarra. Battery Dance Company mengunjungi Indonesia sebagai bagian dari program Inisiatif Seni Pertunjukan Departemen Luar Negeri AS. “Ini akan menghubungkan seniman Amerika dan Makassar serta lembaga budaya dan pendidikan untuk saling bertukar pengalaman dan keahlian, utamanya pengembangan seni antara dua negara,” tutur Danny. Sumber : Humas Kominfo Makassar

Wali Kota Danny Pomanto Lepas Peserta Fun Run 5.0 K TVRI Sulsel, Minta Peserta Utamakan Sportivitas

MAKASSAR,- Wali Kota Makassar Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto, melepas secara resmi peserta fun run TVRI Sulawesi Selatan di Monumen Mandala, Makassar, Jalan Jenderal Sudirman, Minggu (4/12/2022). Mengambil start di Monumen Mandala lalu bergerak menuju Jalan H. Bau dan melewati rute Jalan Penghibur-Jalan Pattimura-Jalan MH Thamrin-Jalan Botolempangan dan finish kembali di Jalan Jenderal Sudirman, peserta fun run 5.0 K ini terlihat antusias mengikuti rangkaian acara menyambut ulang tahun emas TVRI Sulsel. Dengan tema goes to digital, Wali Kota Danny Pomanto berharap kehadiran TVRI sebagai stasiun televisi tertua dapat berinovasi dan mengikuti perkembangan digitalisasi tanpa mengurangi ciri khasnya. “Semua media tentu dengan cirinya masing-masing. TVRI sudah menjadi bagian dari masyarakat dari dulu. Namun seiring perkembangan digitalisasi yang ada tentu harus pula bergerak dalam inovasinya. Usia emas semoga saja tidak mengurangi ciri khasnya tapi dengan peningkatan kualitas siaran,” harap Danny. Melepas peserta fun run, tak lupa Danny memberikan semangatnya dan berpesan untuk mengedepankan sportivitas. “Selamat bertanding untuk semua peserta. Ini menjadi ajang silaturahmi dan saling mengenal satu sama lain. Sama-sama ingin menang itu wajar tapi yang terpenting itu sportivitas,” ujarnya. Dalam kesempatan itu, hadir pula Kepala Dinas Kominfo Makassar Mahyuddin, Kepala Dinas Kominfo Sulsel Amson Padolo dan Kepala Stasiun TVRI Sulsel Jati Setyo Wahyu, Direktur Program dan Berita Irianto, Direktur Utama Imam Brotoseno, Kapusdiklat Tri Widiarto dan para Kepala TVRI Daerah Se-Sulampua. Sumber : Humas Kominfo Makassar

Skip to content